Senin, 29 April 2019

Arifah S.Pd. Guru SD yang Ramah

Arifah S.Pd.
Guru SD yang Ramah


Arifah S.Pd. adalah seorang guru kelas 4 di SDN Mangunrejo, Tegalrejo, Magelang. Oleh murid-muridnya beliau sering  dipangil Bu Ari. Arifah lahir pada 12 Maret 1981 di Magelang merupakan anak dari Bapak Hadi Sumarmo (Alm) dan Ibu Koidah. Orang tua Arifah bekerja sebagai guru dan petani.
Arifah tinggal bersama orang tua dan kedua kakaknya. Ia menjalani pendidikan di MI Yakti Mangunrejo, MTs Yakti Tegalrejo, SMK Muhammadiyah Magelang jurusan sekertaris. Setelah lulus SMK, dia tidak langsung melanjutkan kuliah. Ia ingin merawat ibunya yang waktu itu sedang sakit karena jatuh. Ibunya sudah menasehatinya agar melanjutkan kuliah, tetapi Arifah tetap ingin merawat sang ibu. Meskipun anak terakhir, Arifah tidak manja dan selalu bersikap mandiri. Setelah satu tahun lulus SMK dan ibunya juga sudah sembuh, ia melanjutkan kuliah di UNTID Magelang jurusan bahasa inggris.
Arifah kecil tidak memiliki cita-cita menjadi guru melainkan menjadi pegawai kantor. Namun sejak lulus kuliah, ia ingin bekerja dengan memanfaatkan ijazah kuliahnya. Akhirnya ia menjadi guru wiyata Bahasa Inggris di MI Yakti Mangunrejo tempat ia sekolah dulu pada tahun 2002. Ia juga mengajar di sekolah lain yaitu di SDN Donorojo dan SDN Mangunrejo. Tahun 2013, ia juga kuliah di UT PGSD.
Tahun 2014, ia mendaftarkan diri untuk mengikuti tes CPNS. Waktu itu ia mempersiapkan tes dengan sebaik mungkin. Dengan cara belajar, banyak latihan soal dan berdo’a. Berkat ketekunannya, akhirnya tahun 2014, ia diangkat menjadi PNS.  Bu Ari sangat senang,terkejut, dan tidak menyangka hal itu akan terjadi. Namun sejak menjadi PNS, Bu Ari tidak lagi mengajar Bahasa Inggris tetapi menjadi guru kelas 4 di SDN Mangunrejo.
Bu Ari memiliki sifat yang ramah. Saat menjelaskan pelajaran, mudah dipahami dan tidak membosankan. Bu Ari termasuk guru favorit di SDN Mangunrejo. Banyak siswa dan guru lainnya yang menyukai sifat Bu Ari.
 Saat ini ia tinggal di Pangkat, Mangunrejo, Tegalrejo, Magelang bersama sang suami dan kedua anaknya yang masih kelas 6 SD dan adiknya yang baru berumur 3 tahun. Bu Ari berharap anak-anaknya bisa menjadi orang yang bermanfaat dan sukses di dunia dan akhirat.

3 komentar:

  1. OK, terima kasih. Tetap terus belajar tentang kaidah kebahasaan sehingga tulisannya semakin baik dan benar. Contoh, menulis gelar Arifah, S.Pd. Mana yang benar? Kok, dalam satu tulisan bermacam-macam (lihat teks --> judul, paragraf pertama).

    Penggunaan pronomina, sebaiknya saat tokoh masih kecil, jangan sebut Bu atau beliau. Cukup sebut namanya atau dia.

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus

Laporan Praktikum Identifikasi Zat Kimia Acara 1

                                                                                   IDENTIFIKASI ZAT KIMIA  I. TUJUAN  I.1 Mengidentifkasi ad...